Gayo Lues- Sepenggal kisah hutan Keudah
Pada kondisi terbaik, hutan tropis memberikan keajaiban di luar bayangan. Ribuan jenis spesies hidup bersama di sini, menjalin suatu hubungan sangat rumit. Semua berusaha menggunakan sumber daya yang ada untuk mempertahankan kelangsungan hidup. Semua mengembangkan kemampuan untuk bisa mencari makan dan menghindari dimakan. Para penghuni berusaha menghindari persaingan keras dan untuk itu mereka masing-masing berevolusi. Bentuk, warna, perilaku, dan fisiologi tubuh berkembang menyesuaikan dengan kondisi tempat mereka tinggal dan mencari makan. Hutan bukan sekedar warna hijau saja atau bentuk tunggal monoton. Hutan juga bukan hanya bagi mahluk berukuran besar melainkan juga penuh dengan mahluk kecil. Memang hanya itu yang terlihat kalau kita hanya selintas saja, jalan di hutan tanpa memperhatikan. Tetapi sekali kita mencoba melihat lebih seksama maka kita kan menemukan bagaimana menakjubkannya alam ini. Keragamannya seolah tanpa batas. Hutan di Keudah ditem...